Sertu Sunaryo Ajak Warga Tetap Gunakan Masker, Cegah Covid
PELITASATUCOM, Kota Tangerang – Penyebaran virus Covid 19 terus menurun, Babinsa Kelurahan Keroncong Koramil 06/Cibodas Kodim 0506/Tgr Sertu Sunaryo menganjurkan Warga binaan Kelurahan Keroncong Kecamatan Kecamatan Jatiuwung Kota Tangerang tetap menjaga Prokes menggunakan masker di masa PPKM level 2, Jum’at (05/11/2021).
Pada kesempatan tersebut Babinsa Kelurahan Keroncong Sertu Sunaryo mengingatkan ulang, kepada warga binaan untuk berpartisipasi dalam memutus mata rantai penyebaran virus Covid dengan tetap memakai masker dan menjaga jarak.
“Memakai masker serta disiplin Prokes adalah upaya memutus rantai penyebaran Covid 19 di lingkungan dengan PPKM Mikro level 2, Babinsa mengajak, mari bersama-sama menjaga Disiplin dalam menjalankan peraturan perintah,” kata Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Bambang Herry Tugiyono melalui Danramil 06 Cibodas Mayor Arm Bambang Haryanto.
Selain Prokes, keamanan, kebersihan lingkungan juga dinilai sangat penting untuk dijaga, terlebih saat ini masih pandemi Covid 19.
“Dan saya juga menghimbau kepada semua lapisan warga masyarakat untuk mematuhi peraturan pemerintah yaitu, Protokol kesehatan,” ucapnya. (sumber kodim 0506/Tgr).