Mumu Rohimu, Terpilih Kembali Secara Aklamasi Jadi Ketua PMI Kecamatan Pinang
PELITASATUCOM, Kota Tangerang – Mumu Rohimu, terpilih kembali memimpin Palang Merah Indonesia (PMI) Tingkat Kecamatan Pinang. Secara Aklamasi. Minggu (30/10/2022).
Acara pemilihan Ketua Kecamatan PMI Pinang tersebut digelar. Aula Kecamatan Pinang.dan dibuka oleh Camat Pinang Syarifudin Harja Winata. Ketua PMI Kota Tangerang, Oman Jumansyah. Perwakilan Ormas, Tokoh Pemuda, Ulama, Perwakilan Koramil dan Polsek Pinang.
Ketua PMI Kota Tangerang, Oman Jumansyah, menuturkan. Kegiatan pemilihan ketua PMI tingkat Kecamatan ini, sudah ke 12 Kecamatan. Tinggal 1 kecamatan lagi yang belum mengelar pemilihan, tutur Oman.
“Sesuai UU No 1 tahun 2011, Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Dasar Rumah Tangga (ADRT). Bahwa pemilihan Ketua PMI harus secara demokrasi dengan mencari pemimpin yang berjiwa sosial,” ucapnya.
Ia pun menegaskan, Untuk Stok darah di PMI Kota Tangerang, sangat mencukupi. Apabila ada yang membutuhkan darah sebagai transfusi darah, ujar Oman.
Sementara itu ditempat terpisah, Mumu Rohimu Ketua PMI Kecamatan Pinang terpilih, mengatakan. Terpilihnya kembali menjadi ketua PMI Kecamatan Pinang, bagian kepercayaan teman – teman tingkat Kecamatan maupun Kota. Untuk memimpin kembali PMI, katanya.
“Menjadi Ketua PMI, itu tidak mudah jiwa kita bilamana tidak sosial maka jangan berharap memimpin Palang Merah Indonesia, itu bagian jiwa hati yang bicara,” imbuhnya
Kendati demikian ia berharap, Selama memimpin kembali PMI tingkat Kecamatan Pinang, akan terus bersinergi dengan Pemerintah, Lembaga, PMI Kota, dan Masyarakat untuk melaksanakan program kemanusiaan dan sosial, tutupnya (Red/KJK)